KOM 100 R7 Online (2025)

Dari DBR Ministries
Lompat ke: navigasi, cari
Cover KOM 100-1x1.png
Untuk informasi KOM 200, klik: KOM 200 (2025)

Departemen Pengajaran GBI Rayon 7 membuka kelas KOM 100 Online mulai Selasa, 18 Maret 2025 satu minggu sekali setiap hari Selasa pukul 18.50-21.15.

Pendaftaran ditutup pada hari Minggu, 16 Maret 2025 pukul 23.59.

Jenis Peserta

Kelas ini dibuka untuk:

  • Peserta baru
  • Peserta pengganti (bagi mereka yang membutuhkan kelas pengganti karena ketidakhadiran di kelas KOM 100 tahun 2024 dan 2023.
    Peserta KOM 100 tahun 2022 dan sebelumnya harus mengulang sebagai peserta baru.)
  • Peserta refresh

Syarat pendaftaran

  1. Telah berusia minimal 12 tahun pada tanggal 18 Maret 2025.

  2. Membeli buku KOM 100 (untuk mendapatkan nomor registrasi) di toko buku resmi online Areopagus.
  3. Berkomitmen untuk mengikuti sesi-sesi KOM 100 dari awal sampai selesai.

Persiapan Lampiran

Bagi Peserta Baru/Pengganti

Peserta baru/kelas pengganti perlu menyiapkan 5 item administrasi berikut sebelum mengklik Form pendaftaran:

  1. Siapkan foto/scan KTP Anda.
  2. Bila belum memiliki KTP, maka dapat menggunakan Kartu Keluarga.
  3. Siapkan foto terbaru Anda.
    • Foto berpakaian kemeja resmi dengan latar biru atau latar belakang dinding warna putih polos.
    • Foto dapat juga diambil menggunakan handphone sendiri menampilkan setengah badan dengan posisi gambar portrait (berdiri) bukan landscape (melebar).
  4. Siapkan foto/scan Akta Baptis (bila sudah dibaptis).

  5. Siapkan foto/screenshot bukti pembayaran.
  6. Peserta kelas pengganti dapat melampirkan bukti pembayaran dari kelas sebelumnya.
  7. Buka aplikasi Zoom Anda untuk mendapatkan email yang digunakan untuk login di aplikasi Zoom Anda.
    Pastikan email tersebut sudah terdaftar di aplikasi Zoom Anda.
    Jangan mendaftar sebagai Peserta dulu bila Anda belum pasti email tersebut sudah sudah terdaftar di aplikasi Zoom Anda!
    Email ini akan berfungsi sebagai alat absensi. Pastikan juga Anda menggunakan email yang sama bila berganti device.
    Satu akun email Zoom ini diperbolehkan untuk digunakan maksimal dua peserta (misalnya: suami-istri bersama).

Bagi Peserta Refresh

Peserta refresh tetap harus mendaftar dengan:

  1. Melampirkan foto/scan Sertifikat KOM 100.

Bila ada persyaratan yang belum siap, mohon jangan memaksakan untuk mendaftar.
Bila perlu, konsultasikan terlebih dahulu kepada KaBid Cabang Anda dan/atau Departemen Pengajaran (misalnya, bila Akta Baptis hilang).

Mulai mendaftar

Bila seluruh persyaratan sudah siap, silakan klik tombol berikut untuk mendaftarkan diri:

Form Pendaftaran

Jadwal

No Tanggal Modul Materi Pengajar/PIC
110 Dasar-Dasar Kekristenan
1 18 Mar 2025 110.1 Hidup Manusia Nathan Subroto MJA
2 25 Mar 2025 110.2 Kejatuhan Manusia Dennis Setiawan VIP
01 Apr 2025 Libur Lebaran
3 08 Apr 2025 110.3 Keselamatan Manusia Nathan Subroto HIW
4 15 Apr 2025 110.4 Berkat Keselamatan Victor Iman Pandiwidjaja PAS
5 110.7 Hidup dalam Firman Allah
6 22 Apr 2025 110.5 Baptisan Air David Sulardi DNS
7 110.6 Baptisan Roh Kudus
120 Kekristenan yang Bertumbuh
8 29 Apr 2025 120.1 Doa, Pujian, dan Penyembahan Hiu Willison SNS
9 06 Mei 2025 120.2 Saat Teduh Semion Prasetyoadi DAP
10 120.3 Mendengar Suara Tuhan
11 13 Mei 2025 120.4 Tertanam dalam Gereja lokal Jonni P Hutabarat MJA
12 120.5 Kehidupan dalam Kelompok Sel
13 20 Mei 2025 120.6 Bertekun dalam Iman Nuslan Daniel VIP
14 120.7 Kedewasaan Rohani Hiu Willison
130 Mengenal Allah
15 27 Mei 2025 130.1 Mengenal Allah yang Benar Pandu Suryana HIW
16 03 Jun 2025 130.2 Firman yang Menjadi Manusia Pandu Suryana DNS
17 130.3 Kuasa Salib Kristus
18 10 Jun 2025 130.4 Pribadi Roh Kudus Dennis Setiawan SNS
19 130.5 Buah Roh Kudus Minerva Gabriela
20 17 Jun 2025 130.6 Kedatangan Yesus yang Kedua Irawan Timothy PAS
21 24 Jun 2025 130.7 Menantikan Pengharapan yang Mulia Irawan Timothy PAS
140 Kehidupan yang Memberi Dampak
22 01 Jul 2025 140.1 Kehidupan yang Menjadi Berkat Grace J R A Antonis DAP
23 140.2 Bersaksi bagi Kristus Maria Agustina
24 08 Jul 2025 140.3 Menemukan Panggilan Pelayanan Eustachius Doddy Agungpamudji MJA
25 15 Jul 2025 140.4 Sembilan Karunia Roh Kudus Sondang Silalahi VIP
26 140.5 Memulai Pelayanan Maria Jaen
27 22 Jul 2025 140.6 Komitmen untuk Memberi Dampak Eustachius Doddy Agungpamudji HIW
28 Rangkuman KOM 100
Ujian dan Tugas
29 29 Jul 2025 Ujian MJA
30 05 Ags 2025 Tenggat pengumpulan tugas

Rundown

Rundown KOM 100 secara umum:

  1. Pertemuan dengan satu materi
    • 18.50-19.00 PPW
    • 19.00-20.30 Sesi Pengajaran
    • 20.30-20.35 Break
    • 20.35-20.50 Diskusi Kelompok
    • 20.50-21.05 Tanya Jawab
    • 21.05-21.10 Pengumuman
    • 21.10-21.15 Doa Penutup dan Doa Berkat
  2. Pertemuan dengan dua materi
    • 18.50-19.00 PPW
    • 19.00-19.55 Sesi Pengajaran 1
    • 19.55-20.00 Tanya Jawab 1
    • 20.00-20.05 Break
    • 20.05-21.00 Sesi Pengajaran 2
    • 21.00-21.05 Tanya Jawab 2
    • 21.05-21.10 Pengumuman
    • 21.10-21.15 Doa Penutup dan Doa Berkat

Tata Tertib

A. Persiapan

1) WhatsApp Group

Pastikan Anda telah bergabung dengan WhatsApp Group setelah mendaftar:
R7 Peserta KOM 100 (2025).

Hubungi KaBid KOM di Cabang Anda bila belum bergabung dengan WhatsApp Group tersebut.

2) Nomor Registrasi

Anda harus memiliki nomor registrasi dengan cara membeli buku KOM (e-book PDF).

Satu orang satu nomor registrasi.

Contoh: Suami-istri atau kakak beradik yang ikut bersama-sama harus memiliki masing-masing 1 buku.

3) Aplikasi Zoom

Pastikan Anda telah menginstalasi aplikasi Zoom. Bisa di handphone Android/iPhone atau komputer Windows/Mac.

Anda wajib sign in di Zoom dengan menggunakan email yang telah didaftarkan ke Panitia.

Alamat email ini sekaligus sebagai alat absensi, jadi tidak boleh berganti-ganti. Link Zoom juga dikirimkan via alamat email ini.

Satu akun Zoom bisa digunakan untuk maksimal 2 orang peserta dalam 1 frame.

4) Persiapkan device Anda

Bila menggunakan handphone, pastikan baterai handphone Anda penuh atau siapkan charger supaya bisa tetap mengikuti kelas.

Pastikan kuota internet Anda cukup untuk mengikuti setiap kelas KOM selama 2,5 jam. Sediakan kuota sekitar 5GB bila menggunakan telekomunikasi seluler.

5) Screen name Zoom

Sebelum mengikuti sesi KOM, gunakan screen name yang benar, sesuai format:

(CABANG) Nama
atau
(CABANG) Nama1-Nama2 (bila satu Zoom barengan)

Contoh:

  • (DBR) Johan-Susan
  • (BNR) Tonny
  • (R9) Desi
  • (OC) Handry-Yuli

6) Waktu kehadiran

Peserta harus sudah hadir sebelum pukul 18.50 untuk persiapan.

  • Peserta akan masuk terlebih dahulu ke Waiting Room Zoom.
  • Ruangan akan dibuka sekitar pukul 18.45.
  • Sesi dibuka dengan Doa, Pujian, dan Penyembahan, pada pukul 18.50, kemudian dilanjutkan dengan pelajaran, diskusi, tanya jawab, hingga doa penutup dan doa berkat.
  • Harap masuk Zoom dengan posisi microphone di-mute dan video menyala

B. Saat sesi KOM

1) Audio

Harap mematikan mic (audio mute) saat Pengajar sedang menyampaikan materi.

  • Apabila terdapat hal yang ingin disampaikan (pertanyaan) dapat disampaikan terlebih dahulu di chat Zoom.

2) Video

Video wajib tetap menyala selama sesi untuk memastikan absensi dan peserta harus tampil di video.

  • Administrator akan mengecek kehadiran Anda di video pada waktu-waktu secara acak.
  • Bila Peserta tidak terlihat di video atau mematikan kamera, maka Peserta dapat di-remove oleh host/co-host.
  • Peserta Refresh dapat mengikuti kelas tanpa menyalakan kamera.

3) Absensi

Data kehadiran disediakan oleh Zoom (berdasarkan email akun Zoom yang didaftarkan):

  • Peserta harus hadir minimal 80% (menit) selama waktu guru mengajar.
  • Peserta harus hadir minimal 80% (sesi) dalam sesi KOM dari tanggal awal hingga tanggal terakhir KOM.
Keputusan dan diskresi Panitia mengenai absensi tidak dapat diganggu gugat.

4) Kesopanan

Peserta harus selalu berlaku sopan baik dalam tampilan video, dalam lisan, maupun tulisan.

  • Hadir di Zoom seakan hadir secara fisik di gereja.
  • Gunakan pakaian yang rapi dan sopan.
  • Saat belajar harus tetap dalam posisi duduk, jangan tidur-tiduran.
  • Tidak diperbolehkan makan pada saat sesi KOM berlangsung. Harap mengatur waktunya untuk makan malam terlebih dahulu sebelum sesi KOM berlangsung. Minum diperbolehkan.

5) Sesi tanya-jawab

Sesi pertanyaan akan dibuka pada akhir sesi pengajaran.

  • Peserta dapat menuliskan pertanyaan di Ruang Chat (to Everyone).
  • MC akan memilih dan membacakan pertanyaan kepada Pengajar.
  • Bila cukup banyak pertanyaan, maka dapat diberikan perpanjangan waktu.

6) Meninggalkan kelas

Peserta hanya diperbolehkan meninggalkan Kelas KOM Online (leave meeting) setelah Doa Penutup dan Doa Berkat.

Guru dan Panitia

  • Memiliki disiplin kehidupan rohani yang baik
  • Memerhatikan dan memiliki buah-buah Roh dalam hidupnya. Menjaga kehidupan doa dan masuk dalam hadirat Tuhan untuk mendapatkan hikmat dan tuntunan.

  • Menjaga profesionalisme
  • Panitia dan guru wajib menjaga profesionalisme dan penuh tanggung jawab dalam menjalankan tugas-tugas mereka. Meliputi menjaga kualitas pengajaran, kerja sama dengan rekan sekerja panitia dan guru, serta kewajiban guru untuk terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masing-masing.

  • Perhatikan penampilan fisik
  • Baik onsite maupun online:
    • Berpakaian dengan rapi, sopan, dan bersih
    • Sisiran rambut yang rapi
    Saat mengajar/mempresentasikan secara online, gunakan ruangan yang tenang dan terhindar dari suara-suara latar belakang tambahan, misalnya suara hewan peliharaan, kendaraan di jalan raya, dan lain-lain.

Tugas KOM 100

Lembar Kerja Peserta (LKP):

  1. Hasil dari Aplikasi/Proyek Ketaatan dikumpulkan dan diketik per Sub Seri 110, 120, 130, dan 140 di dalam 4 file Word.
  2. Unduh template Word:

    LKP 110 LKP 120 LKP 130 LKP 140

  3. Jangan lupa menuliskan pada awal file Word:
    • Nama sesuai KTP
    • Nomor buku/registrasi KOM
    • Nomor kelompok
    • Kode Cabang/Rayon/OC
    • Nomor NIK (KTP) Bagi yang belum memiliki KTP, bisa melihat nomor NIK di KIA atau Kartu Keluarga.
  4. Sebaiknya selalu mencicil mengerjakan tugas LKP setiap minggunya agar tidak terburu-buru saat deadline.

  5. File Word dikirimkan via online ke:
    • Pengumpulan LKP 110
    • Pengumpulan LKP 120
    • Pengumpulan LKP 130
    • Pengumpulan LKP 140
  6. Deadline: maksimal setiap 2 minggu setelah tanggal Sub Seri berakhir.
  7. Pengumpulan yang terlambat akan mengurangi nilai Sub Seri tersebut.

Pastikan Anda mengumpulkan seluruh tugas yang diberikan. Bila tugas tidak dikumpulkan, maka sistem tidak dapat meluluskan Anda, sekalipun nilai Anda di bagian lainnya sangat tinggi.

  1. Sertifikat KOM
    • Peserta KOM akan mendapatkan Sertifikat KOM bila telah dinyatakan lulus.
  2. Syarat kelulusan
    • Telah memiliki nomor registrasi/buku dan sertifikat.
    • Mengikuti seluruh kelas sampai selesai (ada toleransi ketidakhadiran sesuai diskresi Departemen Pengajaran).
    • Mengumpulkan tugas sesuai deadline setelah akhir pertemuan:
      • LKP (Lembar Kerja Peserta)
    • Mengikuti ujian.
  3. Nomor registrasi Buku KOM
    • Setelah membayar buku dan sertifikat, maka setiap individu akan mendapatkan nomor registrasi buku yang terhubung dengan nomor sertifikat.
    • Dengan demikian, setiap Peserta harus memiliki satu nomor unik registrasi buku.
  4. Sertifikat tidak akan diproses bila data dan kelengkapan tidak memenuhi persyaratan di atas.

  5. Bila Peserta tidak lulus:
    • Bila Peserta tidak lulus pada suatu Angkatan (karena kekurangan absensi), maka dapat mengganti kelas yang absen tersebut pada Angkatan yang lain, selambatnya 12 bulan sejak Pertemuan terakhir pada Angkatan yang awal diikuti.
    • Bila melebihi 12 bulan, maka harus mengikuti Kelas KOM kembali dari awal.
    • Atas diskresi Kepala Departemen Pengajaran, maka Peserta dapat diminta mengganti kekurangan kelas dengan tugas makalah.

Presensi

  • Data waktu dan menit kehadiran disediakan langsung oleh Zoom
  • Peserta ditandai tidak hadir bila kehadiran di bawah minimum 80% pada jam pelajaran (waktu guru mengajar):
Warna % kehadiran % menit kehadiran Nilai Kehadiran
hijau Hadir minimal 80% Otomatis ditandai hadir
merah Tidak hadir sama sekali atau hadir di bawah 80% Otomatis ditandai merah

Contoh:

  • Waktu pengajaran pukul 19.00-19.50 (50 menit), maka:
    • Peserta yang hadir minimal 40 menit akan ditandai hijau
    • Peserta yang hadir kurang dari 40 menit akan ditandai merah
    • Peserta yang tidak hadir akan ditandai merah
  • Waktu pengajaran pukul 19.00-21.00 (120 menit), maka:
    • Peserta yang hadir minimal 96 menit akan ditandai hijau
    • Peserta yang hadir kurang dari 96 menit akan merah
    • Peserta yang tidak hadir akan ditandai merah
  • Dalam penentuan kelulusan berdasarkan Absensi, Panitia/Departemen Pengajaran memiliki diskresi untuk menoleransi kekurangan kehadiran Peserta setelah seluruh kelas KOM selesai (misalnya menit kehadiran hanya kurang sedikit dari 80% bisa saja ditoleransi/dianggap hadir bila yang bersangkutan memang rajin hadir).
  • Keputusan Panitia/Departemen Pengajaran mengenai kelulusan tidak dapat diganggu gugat.

Kolekte dan Benih iman

Anda dapat menabur dengan sukarela dan sukacita bagi pekerjaan Tuhan melalui program Kehidupan Orientasi Melayani:

  • Persembahan umum berupa kolekte (sebagaimana biasanya kelas on-site)
  • Pada akhir sesi KOM, persembahan khusus berupa benih iman

Persembahan-persembahan tersebut dapat ditabur melalui:

Rekening transfer

Bank No rekening Atas nama
BCA 573 5380 777 Gereja Bethel Indonesia
Permata 701 684 702 Gereja Bethel Indonesia Jemaat Induk Danau Bogor Raya

Aplikasi

PersembahanGBIDBR.jpg

Persembahan dapat diberikan melalui scan QRIS via Aplikasi: AppsPersembahan.jpg

UNTUK KALANGAN SENDIRI